Ketua Umum IMO-Indonesia Yakub Ismail : "Patut Untuk Diketahui Publik Khususnya generasi Muda, Perjalanan Hidup Komjen Pol. Firli Bahuri, Sejak Kecil" |
Komjen Pol. Firli Bahuri Insya Allah akan dilantik pada tanggal 20 Desember 2019 besok merupakan salah satu figur penting dengan sederet prestasi luar biasa. Namun rasanya banyak yang belum tahu bagaimana dan seperti apa perjalanannya hidupnya sejak kecil yang penuh inspirasi dan patut untuk diketahui publik khususnya generasi muda Indonesia.
Komjen Pol. Firli Bahuri terlahir di sebuah kampung terpencil bernama desa lontar di sumatera selatan pada tanggal 08 November 1963, dari seorang Ibunda yang bernama Tamah dan Ayahanda bernama Bahuri, dan ia adalah anak bungsu dari enam bersaudara.
Sebagaimana kehidupan di desa, komjen Pol. Firli Bahuri tumbuh dengan keterbatasan sarana publik namun hal tersebut tidak menyurutkan semangatnya untuk dapat berhasil sekolah layaknya anak-anak pada umumnya.
Diusianya yang ke 5 tahun Sang Ayah telah meninggalkan Komjen Pol. Firli Bahuri dan keluarga untuk kembali kepada Sang Khaliq, dan hal tersebut menjadi masa-masa kelam bagi Komjen Pol. Firli Bahuri beserta saudara lainnya, hidup dengan seorang Ibunda dan lima saudara lainnya yang sudah tidak memiliki Ayah ( Yatim -red ) menjadikan Komjen Pol. Firli Bahuri mengenal apa itu kerja keras dengan sarat perjuangan keras. Namun semangatnya tak pernah luntur untuk menggapai cita-cita.
Meski baru duduk di bangku sekolah dasar, Komjen Pol. Firli Bahuri sudah harus bekerja ekstra untuk dapat membantu meringankan beban Sang Ibunda yang telah mengambil peran sebagai kepala keluarga untuk menafkahi ia serta lima saudaranya.
Tekadnya yang sudah bulat untuk dapat besekolah tersebut membuat masalah jarak tempat tinggal yang jauh dari sekolah tidak menyurutkan niatnya untuk belajar, dan untuk dapat sampai ke sekolah Komjen Pol. Firli Bahuri harus menempuhnya dengan berjalan kaki belasan kilometer.
Adapun pada saat Komjen Pol. Firli Bahuri hendak melanjutkan sekolah menengah pertama (SMP bhakti), hanya ada satu sekolah swasta terdekat yang ada yaitu di kecamatan pengandongan dengan jarak yang sangat jauh dan sulit dalam ukuran anak seusianya ( 8 km atau 16 km pulang pergi) dari kediamannya yang kembali harus ditempuh dengan berjalan kaki, namun hal itu semua tidaklah menyurutkan niat dan semangatnya untuk bisa bersekolah.
Bersekolah tidak membuat Komjen Pol. Firli Bahuri lupa untuk tetap berjuang membantu Sang Ibunda, maka untuk dapat terus mengejar cita-citanya setelah tamat SMP Komjen Pol. Firli Bahuri merantau jauh meninggalkan kampung halaman untuk dapat melanjutkan sekolahnya di SMAN 3 Palembang, dan sebagaimana dituturkan kalangan rekan-rekannya bahwasanya tidak sulit untuk menemukan jenderal bintang tiga tersebut disekolah karena dalam kesehariannya hanya ada dua tempat yang menjadi Favorit dari Komjen Pol. Firli Bahuri yaitu Perpustakaan dan kelas belajar.
Di tempat terpisah, Bendahara IMO-Jawa Barat (Jabar) Binsar Manurung, mengatakan, " yaa..saya sangat terkesan sekali, dengan perjalanan hidupnya serta perjuangan Komjen Pol. Firli Bahuri, dalam meraih cita cita nya dan saya Berdoa, semoga Beliau, tambah sukses..", singkatnya. *(*)*