Kapolres Bogor bersama Dandim 0621 Kasatpol PP dan Disperindag Kabupaten Bogor cek Penerapan Protokol Kesehatan di mall dan Pabrik-pabrik -->

Kapolres Bogor bersama Dandim 0621 Kasatpol PP dan Disperindag Kabupaten Bogor cek Penerapan Protokol Kesehatan di mall dan Pabrik-pabrik

Selasa, 09 Juni 2020, 9:50 AM

Kapolres Bogor bersama  Dandim 0621 Kasatpol PP dan Disperindag Kabupaten Bogor cek Penerapan Protokol Kesehatan di mall dan Pabrik-pabrik.

PATROLI BIMS.CO.ID, CIBINONG, Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy  bersama Dandim 0621 Letkol Sukur Hermanto ,Kasatpol PP, dan Disperindag Kabupaten Bogor melakukan peninjauan kesiapan pusat perbelanjaan Metropolitan mall di Cileungsi, Pabrik Simone di Gn.Putri, serta Pabrik Bigland diKawasan Industri Sentul Babakan Madang, dalam penerapan Protokol Kesehatan yang sebagian besar mulai beroperasi dalam masa adaptasi baru (08/06/2020).

"Kami melakukan pengecekan bersama  unsur terkait  dalam  penerapan  protokol operasional yang telah di terapkan  pusat perbelanjaan serta pabrik-pabrik dalam menghadapi masa adaptasi baru (new normal), ungkap Kapolres Bogor AKBP Roland.  

Dari hasil pengecekan yang sudah di lakukan, kami pantau di Mall dan Pabrik-pabrik  sudah diterapkan protokol kesehatan, dalam masa adaptasi baru  ini harus benar-benar diterapkan di semua elemen, mulai dari menjaga jarak, pengecekan suhu tubuh, penyediaan hand sanitizer dan kebersihan area lingkungan yang rutin dibersihkan secara berkala dengan menggunakan desinfektan, serta harus adanya pengawasan dan di pantau serta harus berjalan terus bukan hanya sebuah ceremony hanya satu dua hari saja tutup Kapolres Bogor AKBP Roland. (*)

TerPopuler