Komitmen Pemberantasan Narkoba, Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas 1 Cipinang : Kontinyu Razia Blok Hunian -->

Komitmen Pemberantasan Narkoba, Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas 1 Cipinang : Kontinyu Razia Blok Hunian

Jumat, 26 Februari 2021, 9:46 AM
Komitmen Pemberantasan Narkoba, Kepala Rumah Tahanan Negara  Kelas 1 Cipinang : Kontinyu Razia Blok Hunian


PATROLI BINS, JAKARTA
– Komitmen dalam pemberantasan peredaran gelap narkoba, Kepala Rumah Tahanan Negara (Ka. Rutan) Kelas I Cipinang, Jakarta Timur Margono terus meningkatkan pengawasan terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).


Ha itu terlihat semakin intens melakukan razia dan penggeledahan pada blok hunian. Satuan pengamanan Rutan Cipinang menyasar hunian Blok Barito 2 yang dihuni kasus narkoba yang dikenal sebagai sumber peredaran narkoba di Rutan, pada hari Rabu (24/2/2021).


"Petugas mengamankan sejumlah barang terlarang seperti handphone, kabel-kabel, kartu, paku, dan senjata tajam lainnya. Tim dipimpin PLH Kepala Pengamanan Rutan (KPR) Juan Pasaribu," ujar Karutan Kelas I Cipinang Margono ketika dikonfirmasi by Phon, Kamis (25/2), yang di kutip dari laman www:radaronline.id


Juan Pasaribu mengakui adanya penggeledahan. "Ya benar. Kita turun kan tim kecil insidentil atas perintah Ka. RUTAN," ujar Juan. 


Dia menjelaskan bahwa Razia atau penggeledahan ke blok hunian guna meningkatkan kewaspadaan dalam menekan masuknya barang barang terlarang ke Rutan.


"Pertama-tama kita lakukan penggeledahan di kamar WBP lalu menyisir sudut-susut blok. Para petugas memeriksa seluruh sisi kamar sel tahanan para napi untuk mencari berbagai jenis barang terlarang seperti narkoba, alat komunikasi, senjata tajam dan barang terlarang lainnya yang masuk ke dalam sel tahanan," tambah PLH KPR Juan.


"Perintah pimpinan harus ada perubahan! Kegiatan ini akan terus dilakukan sebagai bentuk komitmen dan keseriusan Rutan dalam pencegahan peredaran narkoba serta deteksi dini terhadap gangguan keamanan dan ketertiban. Kali ini kita belum menemukan Narkoba," ujar Juan Pasaribu mengakhiri pembicaraan.


THOM GUL. 


Ket Foto :  barang bukti razia penggeledahan dari kamar dan luar kamar tahanan.





TerPopuler